Roti tawar biasanya disajikan dengan aneka selai atau sebagai roti bakar. Namun siapa sangka, roti ini juga bisa dibuat menjadi sajian dessert ekonomis yang bisa mendatangkan banyak untung. Ada banyak resep stup roti kekinian yang bisa Ibu WOW temukan, namun berikut ini 3 resep yang bisa jadi ide jualan. Selain manis dan ekonomis, roti stup berikut ini juga memadukan buah segar agar tidak eneg saat dimakan!

Roti Stup Mango-berry

 

Bahan-bahan: 

  • 6 lembar roti tawar, buang pinggir dan sobek-sobek
  • 1 buah mangga (arum manis/gadung) potong dadu
  • 6 buah strawberry, potong dadu
  • Daun mint

Bahan vla:

  • 600 ml susu cair UHT
  • 50 ml kental manis
  • 2 sdm gula pasir
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 2 sdm krimer bubuk
  • 1 sdt vanilla essence
  • 3 sdm maizena, larutkan dengan air sedikit

Cara membuat: 

  1. Pertama buat vla dengan memanaskan semua bahan vla kecuali maizena hingga susu hangat (jangan sampai mendidih) sambil terus diaduk perlahan.
  2. Setelah cukup hangat, masukan maizena cair dan aduk sebentar. Matikan api dan dinginkan vla.
  3. Setelah dingin, masukan ke dalam piping bag dan sisihkan.
  4. Siapkan 2 buah gelas atau kotak mika, letakan 1 lembar roti tawar yang sudah disobek-sobek.
  5. Tuang vla hingga roti terbenam, kemudian berikan 1-2 sdm potongan mangga.
  6. Taruh lagi 1 lembar roti tawar yang sudah disobek-sobek, lalu beri vla. Letakan potongan 2 buah strawberry di atasnya.
  7. Tumpuk lagi dengan sobekan roti tawar dan tuangi vla. Beri potongan 1 buah strawberry dan 1 sdm mangga. Lalu letakan daun mint sebagai garnish.
  8. Dinginkan dalam kulkas, dan stup roti mango-berry siap dijual!

    Roti Stup Es Teler

 

 

Bahan-bahan:

  • 6 lembar roti tawar, buang pinggir dan sobek-sobek
  • 200 gram daging alpukat, blender halus
  • 6 buah nangka
  • Daging kelapa muda, kerok halus

Bahan saus:

  • 400 ml susu cair UHT
  • 100 ml air
  • 2 sdm krimer bubuk
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 4 sdm kental manis
  • 3 sdm gula pasir
  • Sejumput garam
  • 1,5 sdm maizena

Cara membuat: 

  1. Masukan semua bahan saus ke dalam panci, aduk hingga rata.
  2. Panaskan dengan api kecil sambil terus diaduk perlahan. Matikan api saat susu cukup hangat dan adonan mengental. Kemudian dinginkan
  3. Setelah dingin, masukan buah alpukat, dan aduk hingga rata. Sisihkan.
  4. Siapkan 3 buah kotak mika, letakkan sobekan 1 lembar roti tawar, kemudian beri 1-2 sdm saus. Beri potongan nangka di atasnya.
  5. Letakkan lagi 1 lembar roti, kemudian tuang 1-2 sdm saus. Taburi potongan nangka dan daging kelapa muda.
  6. Tutup wadah, dan masukkan roti stup ke dalam kulkas. Dinginkan dan roti stup es teler siap Ibu jual. Takaran di resep roti stup kekinian ini bisa menjadi 3 porsi.

    Roti Panggang Stup Pandan

 

 

Bahan-bahan: 

  • 4 buah roti tawar, panggang dengan teflon/toaster, lalu potong dadu
  • Keju cheddar parut

Bahan saus pandan:

  • 250 ml santan
  • 1 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 3 sdm gula pasir
  • 1 sdm maizena, larutkan dengan air sedikit
  • ½ sdt pasta pandan
  • Sejumput garam

 

Cara membuat: 

  1. Campur semua bahan saus ke dalam panci, lalu masak hingga mengental dan  hampir mendidih. Matikan api, kemudian dinginkan dan campur larutan maizena.
  2. Siapkan 4 wadah mika kotak kecil, lalu berikan masing-masing potongan 1 lembar roti tawar yang sudah dipanggang.
  3. Tuang saus ke dalam mika, lalu taburi dengan keju parut.
  4. Tutup wadah, dan masukan ke dalam kulkas hingga dingin. Setelah dingin, Roti Panggang Stup Pandan siap ibu jual!

Nah, itu tadi 3 inspirasi resep roti stup kekinian yang bisa dicoba untuk dijadikan menu berjualan di rumah. Selain mudah, dessert yang satu ini juga mengenyangkan. Resep tersebut juga bisa dimodifikasi sesuai selera masing-masing. Supaya roti stup semakin istimewa, jangan lupa menggunakan Palmia Margarin Serbaguna yang membuat saus vla WOW lezatnya, WOW sehatnya!