Makanan internasional adalah sebutan untuk santapan dari luar Indonesia yang kini mulai tersebar di seluruh tanah air. Ada banyak contoh makanan internasional banyak digandrungi orang-orang karena rasanya yang unik, tetapi enak.
Dikutip dari buku Pengantar Bisnis Kuliner, Novia Anggraeni (2023:91), makanan internasional ialah makanan yang berasal dari negara lain kemudian bahan-bahan diimpor dari negara asal ke Indonesia.
Contoh Makanan Internasional sebagai Ide Usaha
Pada dasarnya, makanan internasional merupakan hidangan yang memiliki ciri khas tersendiri serta identik dengan negara asalnya. Contoh makanan internasional tersebut cukup terkenal di dunia, sehingga mendapat menyandang status tersebut.
Bahkan kini ada banyak penjual Indonesia yang mencari peluang rezeki dengan berjualan makanan-makanan internasional ini. Usaha ini cukup menjanjikan karena unik dan menarik.
1. Sushi dari Jepang
Kebanyakan orang jika mendengar kata “sushi” akan langsung teringat dengan negara Jepang. Kepopulerannya membuat sushi menjadi digemari oleh orang dari luar Jepang, termasuk Indonesia.
Pembuatan dari sushi tak begitu sulit, bahkan bahan-bahannya juga mudah didapat. Jadi, bisa dikatakan bahwa sushi merupakan salah satu ide usaha yang bagus untuk dicoba.
2. Kebab dari Turki
Kebab adalah makanan dengan kulit tortilla dengan isian daging serta sayuran. Olahan ini memiliki rasa yang khas dan mengenyangkan. Di Indonesia sendiri orang-orang cenderung menyukainya, karena kebanyakan merupakan pecinta daging.
3. Pizza dari Italia
Sudah ada banyak brand besar di Indonesia yang menjual makanan enak satu ini. Pizza adalah makanan yang mewah bagi sebagian besar orang. Hal ini disebabkan karena harganya juga cukup mahal.
Namun, apabila penjual dapat berinovasi serta mengolahnya dengan baik kemungkinan besar akan banyak orang yang tertarik. Apalagi bila dapat menjualnya dengan harga miring.
4. Kimchi dari Korea
Kimchi adalah asinan yang berbahan dasar sawi putih yang dicampur dengan lobak. Hidangan ini adalah salah satu menu wajib yang ada di Korea. Penyuka kimchi di Indonesia juga tak kalah banyak, sehingga menjualnya akan menjadi peluang besar yang tak boleh disia-siakan.
Itulah tadi beberapa contoh makanan yang dapat dijadikan ide usaha menjanjikan. Contoh makanan-makanan di atas masih dapat diterima oleh lidah Indonesia sehingga memiliki kemungkinan laris yang tinggi.